Penerimaan Calon Praja IPDN 2015

Advertisement
Sedekah Ilmu, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) membuka Pendaftaran Calon Praja bagi putra putri terbaik Indonesia, pembukaan pendaftaran dimulai hari ini Senin, 5 Oktober 2015 sampai dengan 12 Oktober 2015. para pelamar dapat mengunjungi website resmi penerimaan praja IPDN di http://spcp.ipdn.ac.id/

Persyaratan administrasi seleksi penerimaan seleksi calon praja IPDN sebagai berikut :

1.Warga Negara Indonesia;
2.Usia peserta seleksi minimal 16 (enam belas) tahun dan maksimal 21 (dua puluh satu) tahun pada saat pendaftaran
3.Berijazah serendah-rendahnya Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Madrasah Aliyah (MA) dengan ketentuan:
a) Nilai rata-rata Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) minimal 7,00 (tujuh koma nol nol) ;
b) Nilai rata-rata Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) bagi Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat ditetapkan minimal 6,50 (enam koma lima nol) .
4.Tinggi badan pendaftar bagi pria minimal 160 cm dan pendaftar wanita minimal 155 cm;
5.Bagi pendaftar pria dan wanita tidak bertato atau bekas tato;
6.Bagi pendaftar pria tidak ditindik atau bekas ditindik telinganya atau anggota badan lainnya, kecuali karena ketentuan agama/adat;
7.Tidak menggunakan kacamata/lensa kontak;
8.Belum pernah menikah/kawin, hamil/melahirkan dan sanggup tidak menikah/kawin selama mengikuti pendidikan;
9.Bersedia mentaati segala Peraturan Kehidupan Praja dan bersedia mengembalikan seluruh biaya pendidikan yang telah dikeluarkan pemerintah dikarenakan mengundurkan diri, diberhentikan dan/atau melanggar peraturan pendidikan; dan
10.Bersedia diberhentikan jika melakukan tindakan kriminal, mengkonsumsi dan atau menjual belikan narkoba, melakukan perkelahian, pemukulan, pengeroyokan, dan melakukan tindakan asusila.
Pendaftaran dilakukan secara elektronik melalui laman resmi seleksi penerimaan Calon Praja IPDN http//spcp.ipdn.ac.id dengan mengupload melalui scanning dokumen asli sebagai berikut :
1.KTP bagi peserta yang berusia diatas 17 tahun (maksimum 500 KB dengan format JPG);
2.Kartu Keluarga bagi yang belum memiliki KTP (maksimum 1 MB dengan format PDF);
3.Ijazah/STTB (maksimum 1 MB dengan format PDF);
4.Pasphoto menghadap kedepan dan tidak memakai kacamata ukuran 4 x 6 cm dengan latar belakang berwarna merah (maksimum 500 KB dengan format JPG);
5.Mengisi biodata Calon Peserta Seleksi.

Kampus IPDN

Jadwal Test
No.KegiatanTanggalTempat
1Peluncuran Website Seleksi Capra IPDN Tahun 20155-12 Oktober 2015IPDN dan Kemendagri
2Pendaftaran Calon Praja IPDN Online5-12 Oktober 2015Website SPCP IPDN
3Seleksi Administrasi oleh Tim IPDN6-13 Oktober 2015IPDN
4Pengumuman Capra Lulus Seleksi Administrasi Online14 Oktober 2015Website SPCP IPDN
5Pelaksanaan Tes Kompetensi Dasar / TKD17-20 Oktober 2015Provinsi
6Pengumuman lulus TKD Online21 Oktober 2015Website SPCP IPDN
7Tes Kesehatan I (Fisik)22-25 Oktober 2015Kesdam/Kesrem/Kes AL
8Pengumuman Secara Elektronik Capra Lulus Tes Kesehatan I28 Oktober 2015Website SPCP IPDN
9Tes Kesehatan II (Organ Dalam)29 Oktober - 1 November 2015Kesdam/Kesrem/Kes AL
10Pengumuman Secara Elekronik Capra Lulus Tes Kesehatan II2 November 2015Website SPCP IPDN
11Pelaksanaan Tes Kesamaptaan3-4 November 2015Jasdam/Jasrem
12Pengumuman Secara Elekronik Capra Lulus Tes Kesamaptaan5 November 2015Website SPCP IPDN
13Pelaksanaan Tes Psikologi dan Tes Intregritas dan Kejujuran6-9 November 2015Provinsi
14Pengumuman Tes Psikologi dan Tes Integritas dan Kejujuran14 November 2015Website SPCP IPDN
15Pendaftaran Peserta Tes Penentuan Akhir15-17 November 2015IPDN Jatinangor
16Pelaksanaan Tes Penentuan Akhir :
a. Verifikasi Faktual Dokumen Tes Administrasi17-21 November 2015IPDN Jatinangor
b. Tes Ulang Kesehatan17-21 November 2015
c. Tes Ulang Kesamaptaan17-21 November 2015
d. Tes Kompetensi Bidang22 November 2015IPDN Jatinangor
e. Wawancara23 November 2015IPDN Jatinangor
17Pengumuman Capra Lulus Tes Pantukhir Online24 November 2015Website SPCP IPDN

"Orang biasa yang sedang belajar, dan ingin berbagi pengalaman" Orang yang nggak hobby membaca apalagi menulis, tetapi berharap menjadi orang pinter

Tinggalkan Coretan, Terima Kasih Kunjungannya Mas Bro dan Mbak Bray
EmoticonEmoticon