Pembukaan Pendaftaran CPNS Tahun 2015

Advertisement
Sedekah Ilmu, Pemerintah berencana membuka pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2015 paling cepat pada bulan Juli mendatang. Hal tersebut seiring telah diterbitkannya Petunjuk Pelaksanaan Seleksi penerimaan CPNS dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) kepada pemerintah daerah seluruh Indonesia.

Memang kepastian mengenai kapan dibukanya seleksi belum dapat dipastikan, namun pelaksanaan seleksi sudah dipastikan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Untuk kuota formasi yang banyak dibutuhkan tahun 2015 didominasi oleh formasi tenaga medis, pendidik dan teknis khusus. Sementara sisanya tenaga administrasi. Hanya saja, kuota CPNS tahun ini sedikit berbeda dengan sebelumnya. Sebab jatah PNS akan dibagi untuk formasi umum dan honorer K2. Dan sampai saat ini, pemerintah belum memberikan konfirmasi mengenai kuota formasi untuk dua kategori ini.

Seleksi CPNS tahun 2015

Seperti diberitakan sebelumnya, bahwa pemerintah akan membuka sekitar 134 ribu formasi CPNS, 30 ribu diperunttukan bagi Hoorer kategori II yang telah lolos verifikasi dan belum lolos menjadi CPNS, sedangkan sisanya diperuntukan untuk umum dengan formasi dimoninasi oleh tegana medis, pendidik dan administrasi.

Bagi anda yang ingin mendaftar untuk menjadi CPNS, ada baiknya menyiapkan diri mulai dari sekarang, baik kelengkapan syarat administrasi dan juga pengetahuan anda, agar nantinya usaha anda dapat berjalan dengan lancar.

"Orang biasa yang sedang belajar, dan ingin berbagi pengalaman" Orang yang nggak hobby membaca apalagi menulis, tetapi berharap menjadi orang pinter

Tinggalkan Coretan, Terima Kasih Kunjungannya Mas Bro dan Mbak Bray
EmoticonEmoticon